Jumat, 31 Januari 2020

Harwita Talk : Pantai terindah didunia

Kalau ditanya suka pantai apa gunung? Saya jawab lebih suka pantai. Karena pantai itu jiwa saya. seperti kata Fimela "Seperti ombak yang menggulung-gulung ke arah pantai meninggalkan buih dengan begitu tenang, kamu termasuk orang yang cinta akan kesunyian. Hanya mendengarkan ombak, suara burung camar, sambil menikmati hangatnya matahari yang kian redup. "(Fimela)  | Itu benar. Irama ombak itu seru dan seakan akan menyatu ... kayak irama lagu. eaaaaaaaaaaaaa..  nah bicara soal pantai. di dunia yang indah ini pasti banyak sekali pantai yang indah nya luar biasa. nah, ita akan bahas beberapa pantai didunia paling terindah yang membawa mata terpana versi former miss universe , Harwita. #eh πŸ˜›



  • Pantai Navagio (YUNANI)  adalah sebuah pantai yang terletak di pulau Zakynthos, Kepulauan Ionia, Yunani. Pantai Navagio awalnya dikenal dengan nama Agios Georgios. Pada 2 Oktober 1980, kapal MV Panagiotis karam di Pantai Navagio akibat badai. Sisa kapal ini masih dapat ditemui di pesisir pantai ini.  yang jelas pantai yang pernah menjadi lokasi syuting  Descendants of the Sun ini pernah menjadi  pantai terbaik di dunia  versi FlightNetwork. Wajar sih pantainya keren habis. 

Cantik Banget! Ini 10 Pantai Terindah di Dunia
luggagefree.com



  • Pantai Playa Paraiso | MEXICO. Pantai yang terletak di salah satu deretan pantai terbaik yang dimiliki Tulum. Pantai tropis yang sangat cantik ini memiliki sejumlah resort kelas satu dan beach club yang recommended. Pantai yang berlokasi di Riviera Maya, Karibia Meksiko ini disebut sebagai pantai terbaik yang dimiliki Meksiko. TripAdvisor's Travellers Choice berada peringkat 21 pantai terbaik dunia.
©Caribbean News Digital




Itu beberapa pantai yang terindah versi diriku. cus ke pantai sama orang yang kamu cintai. ajak diriku juga boleh 😘😘😘

Tidak ada komentar:

Posting Komentar